Menu

Mode Gelap

Jakarta

Kepedulian Nyata Wali Kota Jakpus, Arifin Gerak Cepat Renovasi Rumah Diding Boneng

badge-check


					Wali Kota Jakarta Pusat Drs. Arifin M.AP. saat foto bersama artis senior Diding Boneng. (Foto : IG Arifin) Perbesar

Wali Kota Jakarta Pusat Drs. Arifin M.AP. saat foto bersama artis senior Diding Boneng. (Foto : IG Arifin)

JEJAKNARASI.ID.JAKARTA – Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Arifin, kembali mendapat perhatian publik. Sosok pemimpin yang dikenal humanis dan low profile ini bergerak cepat memastikan renovasi rumah milik Diding Boneng yang roboh, sebagai bentuk nyata kehadiran pemerintah di tengah warganya.

Renovasi rumah tersebut akan dilakukan melalui program Bedah Rumah Pemkot Jakarta Pusat yang dijalankan bekerja sama dengan Bazis Jakarta Pusat, guna memastikan warga terdampak musibah kembali memiliki hunian yang layak dan aman.

“Rumah Pak Diding Boneng akan kita renovasi. Pemerintah hadir untuk membantu dan melindungi warga yang mengalami musibah,” Kata Arifin dikutip dari akun Instagram pribadinya Rabu (31/12/2025)

Arifin menambahkan,  pemerintah tidak boleh tinggal diam ketika warga menghadapi kondisi yang membahayakan keselamatan dan kelayakan tempat tinggal.

Oleh karena itu, proses renovasi akan dikerjakan secara cepat, terkoordinasi, dan sesuai standar keselamatan bangunan, melibatkan instansi terkait di lingkungan Pemkot Jakarta Pusat.

Selain fokus pada perbaikan fisik rumah, Pemkot Jakpus juga memastikan pemenuhan kebutuhan dasar warga terdampak selama proses renovasi berlangsung, sebagai bagian dari pelayanan publik yang berorientasi pada nilai-nilai kemanusiaan.

Langkah cepat ini menjadi cerminan komitmen Pemkot Jakarta Pusat di bawah kepemimpinan Arifin dalam menghadirkan pemerintahan yang responsif, peduli, dan dekat dengan masyarakat, khususnya saat warga berada dalam kondisi sulit.

“Keselamatan warga adalah prioritas. Kami ingin memastikan rumah yang direnovasi nantinya benar-benar layak dan aman untuk dihuni kembali,” tegasnya.

Pemkot Administrasi Jakarta Pusat juga mengimbau masyarakat untuk proaktif melaporkan rumah atau bangunan yang rawan roboh, agar dapat dilakukan penanganan sejak dini dan mencegah terjadinya musibah serupa.**

Temukan berita-berita terbaru dan terpercaya dari JEJAKNARASI.ID di GOOGLE NEWS. Untuk Mengikuti silahkan tekan tanda bintang.
Lainnya

Rampung Direnovasi, Wali Kota Jakpus Resmikan Rumah Warga Korban Kebakaran di Kawasan Bungur

15 Januari 2026 - 20:50 WIB

IKWI Jaya Gelar Silaturahmi, Dihadiri Ketua Umum dan Sekjen IKWI Pusat

13 Januari 2026 - 18:39 WIB

Wawali Buka Musyawarah Kerja Kota PMI Jakarta Pusat Tahun 2026

13 Januari 2026 - 18:28 WIB

Proyek PHB Diduga Jadi Biang Kerok Genangan Air di Mangga Dua, Wali Kota Jakpus Sidak Lokasi

13 Januari 2026 - 13:24 WIB

Trending di Jakarta